Fashion

Technology

Fashion

Recent Posts

Wisata Pantai Tanjung Kait

9:45:00 PM Add Comment

Pantai tanjung kait sebulan yang lalu saya kunjungi ialah pantai terujung diwilayah tangerang yang berjarak 29,5 km dari pusat Kota Tangerang. Rute yang dipilih perangkat GPS tidak melalui Kota Tangerang, namun ke tol dalam kota. Pantai Tanjung Kait dengan rumah-rumah panggung menjorok ke laut, serta dermaga bambu yang menjadi tambatan perahu nelayan yang disewakan kepada pejalan untuk menyusur pantai, atau menyeberang ke Pulau Untung Jawa.Warna air lautnya kecoklatan, dan pejalan yang berkunjung ke Tanjung Kait memang bukan untuk berenang, namun lebih untuk bersantai di rumah panggung tepi pantai sambil menikmati hidangan laut, atau memancing di atas bagan bagi yang menggemarinya.Pantai Tanjung Kait menyediakan cukup banyak perahu yang bisa memenuhi kebutuhan pejalan yang membawa rombongan.